Pages

Saturday, March 15, 2014

Yang menggagalkan Kencan Pertama

#23abfc




Salah satu momen spesial bagi wanita adalah kencan pertama. Nggak heran kalau persiapannya pun harus ekstra agar hubungan bisa terus berlanjut dan terjadi kencan-kencan berikutnya. Agar Anda nggak salah langkah, perhatikan, nih, beberapa hal berikut.

Risiko Sepatu Baru

Menurut survei Match.com, 25 persen pria memerhatikan pilihan sepatu teman kencannya. Namun, bukan berarti Anda harus menggunakan sepatu baru saat kencan pertama. Walaupun bikin penampilan Anda semakin keren, risiko kaki lecet sangat besar. Kencan bisa gagal karena Anda lebih fokus menahan nyeri di kaki dan berharap bisa segera pulang. Lagi pula, pria bisa menilai, kok, apakah Anda nyaman dengan sepatu yang Anda gunakan atau malah tersiksa.

Hindari Legging

Berdasarkan survei yang dilansir DailyMail, pria paling nggak suka melihat wanita mengenakan legging atau celana bahan di kencan pertama. Legging dinilai terlalu santai—bahkan mirip orang ingin senam, sedangkan celana bahan terlalu rapi.

Makanan Lezat

Pesan makanan yang memang Anda suka. Jika memang nggak suka sayuran, nggak perlu pesan salad hanya karena ingin dianggap wanita yang peduli kesehatan. Makan dengan terpaksa malah membuat Anda dinilai nggak antusias berkencan dengan si dia.

Bye, Smartphone!

Letakkan ponsel di dalam tas. Nggak perlu asyik sendiri menggunggah foto makanan saat kencan atau update status. Media sosial bisa menunggu Anda sesusai kencan. Jika tetap nggak tahan jauh dari media sosial, tampaknya Anda memang belum bisa menjalin hubungan yang nyata dengan seseorang.[citacinta]

No comments:

Post a Comment