Pages

Friday, July 26, 2013

Karya Desainer Indonesia di Scarf Louis Vuitton

Fashion Indonesia kembali harum di kancah internasional. Seniman asal Yogyakarta, Eko Nugroho, berhasil digaet oleh rumah mode ternama Louis Vuitton untuk merancang salah satu koleksi scarf terbaru mereka. Eko bersama dua desainer lain, yaitu EINE dari Inggris serta eL Seed dari Prancis, mendesain scarf untuk rangkaian koleksi Foulards D'Artistes fall/winter 2013 milik Louis Vuitton. Masing-masing desainer diminta menuangkan kultur negara masing-masing ke dalam scarf sutera eksklusif tersebut. Gaya Jawa dengan sentuhan pop-urban menjadi pilihan seniman yang sering mengangkat isu politik modern itu. Eko kemudian memberi nama scarf karyanya itu "Tropical Giant Square".



#23abfc


[imagetag]
Gambar Scarf karya Eko Nugroho di website resmi Louis Vuitton

"Keragaman Indonesia itu saya gabung lewat bahasa motif. Terinpirasi dari banyak hal, mulai dari dasar laut, tanah, udara. Indonesia itu kaya dan semua itu simbol demokrasi," tutur Eko pada acara peluncuran scarf.



Eko juga menuturkan bahwa Louis Vuitton memberinya kebebasan dalam berkreasi. Butuh waktu enam bulan untuk menyelesaikan proses kreatif pembuatan "Tropical Giant Square". Banyak pihak menyambut antusias proyek kolaborasi Eko dan Louis Vuitton ini. Buktinya scarf seharga 9 juta rupiah itu langsung ludes terjual di hari pertama peluncuran. Mereka yang masih ingin memiliki scarf harus didaftarkan dalam waiting list terlebih dulu. Wah, bangga banget!

No comments:

Post a Comment