Pages

Monday, March 17, 2014

Cir-ciri Teman Sejati

#23abfc




Peran seorang teman bagi kehidupan seseorang sangatlah penting. Namun, memilih teman yang baik ternyata sama susahnya memilih pacar atau pasangan. Memang manusia yang baik itu dianjurkan berteman dengan siapa saja, tidak memilih-milih berteman harus sama status, golongan dan lainnya. Tapi, hati-hati juga, karena teman bisa saja menusuk Anda dari belakang. Zaman yang serba modern seperti sekarang ini, mencari teman yang bisa menjaga rahasia atau setia kawan sangatlah sulit. Tapi Anda harus cerdas, dan harus tau siapa orang yang benar-benar bisa jati teman sejati Anda. Berikut adalah enam ciri-ciri yang menunjukkan dia adalah teman sejati bagi Anda. Mari kita simak bersama!

Selalu menjadi pendengar yang baik

Dia selalu menjadi pendengar terbaik untuk Anda. Tidak peduli seberapa sibuk dia saat itu, dia akan meluangkan waktu untuk mendengar keluh-kesah Anda. Dia bahkan tidak pernah menghakimi apa yang telah Anda lakukan, dan lebih memilih untuk mendengarkan cerita Anda sampai habis.

Selalu jujur pada Anda

Dia akan selalu berusaha untuk berkata jujur pada Anda. Dia juga selalu menceritakan sesuatu yang dialaminya kepada Anda secara apa adanya, tanpa ada yang ditutup-tutupi. Setiap kali, dia memberi masukan kepada Anda, dia juga akan mengatakannya secara apa adanya, karena menurut dia, itu yang terbaik untuk Anda.

Selalu siap membantu Anda

Setiap kali Anda merasa sedih atau memiliki masalah dengan hidup Anda, dia selalu siap untuk membantu Anda. Dia tidak segan untuk menawarkan bantuan untuk Anda, bahkan tanpa diminta sekali pun. Singkatnya, seorang teman sejati akan berusaha untuk selalu ada untuk teman terbaiknya.

Tidak bersaing dengan Anda

Dia sama sekali tidak memiliki tendensi untuk bersaing atau berkompetisi dengan Anda. Baginya, Anda adalah tim dan sekaligus teman yang bisa diajak untuk berdiskusi. Maka, dia pun tidak pernah berpikir atau mencoba menghalangi Anda untuk meraih sesuatu yang Anda inginkan.

Memberi Anda ruang

Dia tidak pernah membatasi ruang gerak Anda dan berusaha menghalangi Anda untuk berteman dengan orang lain. Yang terpenting, dia akan selalu ada untuk Anda dan meluangkan waktu untuk menjadi pendengar terbaik Anda.

Merasa senang jika Anda senang

Seorang teman sejati akan selalu merasa senang ketika temannya senang. Jika dia memang menyayangi Anda sebagai teman terbaiknya, dia akan selalu ikut bersuka cita ketika sesuatu yang baik terjadi pada Anda. Dia bahkan tidak pernah merasa iri pada apa yang Anda capai.

Itulah enam ciri-ciri teman sehati. Mudah-mudahan Anda bisa menemukan teman yang sejati seperti ciri-ciri diatas, dan siapa tau teman yang sejati tersebut bisa menjadi sahabat sejati Anda. Semoga bermanfaat![newslifestyle4u]

No comments:

Post a Comment